Foto dan Biodata Martunis Anak Angkat Ronaldo Asal Aceh

Bisa dikatakan martunis adalah bocah yang beruntung. Jika para fans berat Cristian Ronaldo di seluruh dunia bermimpi untuk sekedar bisa berfoto selfie bareng ronaldo, maka martunis sudah diangkat menjadi anak oleh ronaldo. Ialah martunis si anak angkat ronaldo asal aceh kelahiran 10 Oktober 1997.

Keberuntungan martunis bukan semata itu saja, namun saat dahsyat menghantam aceh 2004 silam, martunis berencana bermain sepak bola bersama teman-temannya di lapangan sepak bola kampung. Dia bahkan sudah memakai kostum nasional Portugal yang bajakan yang ia beli di kota Banda Aceh. Tiba-tiba datang gelombang tsunami. Martunis yang saat itu baru duduk di kelas III Sekolah Dasar bersama ibunya, Salwa; kakak laki-laki, Nurul A'la (12 tahun) ; dan adiknya, Annisa (2 tahun), berupaya menyelamatkan diri dengan menumpang pick up tetangganya. Pada saat itu, bapaknya sedang bekerja di tambak
foto martunis waktu pertama kali ditemukan
foto martunis waktu pertama kali ditemukan

Saat digulung ombak tsunami, pick up pun tenggelam. Martunis, ibu, dan dua saudaranya tenggelam bersama mobil yang ditumpangi. Lalu, entah bagaimana ceritanya, ia terbawa gelombang dan muncul ke permukaan air. Sebelum terpisah dengan kakak, adik serta ibundanya, Martunis sempat menarik lengan adiknya yang minta tolong, namun tangan mungilnya kalah oleh arus tsunami. Ibu, kakak dan adiknya pun hilang terseret arus tsunami, sehingga berpisah selamanya.

Martunis selamat setelah meraih sepotong kayu, lalu terapung-apung. Kemudian dia berpindah ke kasur yang melintas di dekatnya, tapi nahas, kasur itupun tenggelam. Lalu dia memanjat sebatang pohon untuk bertahan hidup. Dia selamat setelah terseret arus tsunami yang kembali lagi ke laut dan terdampar di kawasan rawa-rawa dekat makam Teungku Syiah Kuala.

Setelah 21 hari bertahan, penduduk menemukan Martunis pada 15 Januari 2005. Warga menyerahkan dia kepada awak televisi Inggris yang kebetulan meliput di wilayah itu. Dalam sekejap gambar Martunis yang masih mengenakan kaus timnas Portugal, beredar di stasiun televisi Eropa.

Bocah kurus berkulit hitam itupun menarik simpati bintang top sepak bola Portugal seperti Luis Figo, Nuno Gomes, Cristiano Ronaldo, pelatih Luiz Felipe Scolari, serta Gilberto Madail, ketua Federasi Sepak Bola Portugal. Akhirnya Federasi Sepak Bola Portugal mengundang secara resmi Martunis ke negaranya.

Pada Juni 2005, didampingi ayahnya, Sarbini, dan Teuku Taharuddin, dokter yang mendampingi, berkunjung ke negara Portugal dan mendapatkan hibah uang 40 ribu Euro atau lebih dari 500 juta rupiah.

Selain diundang ke Portugal, tahun 2006 lalu penyanyi Madonna juga mengundang Martunis dan Sarbini ke London, tempat tinggal Madonna bersama keluarganya. Mereka berdua diajak berkeliling tempat rekreasi terkenal serta kota-kota di Inggris.

Juga muncul berbagai simpatik dunia dan tidak terkecuali kesebelasan nasional potugal termasuk bintang top sepakbola mereka semacam Luis Figo, Nuno Gomes, bahkan pelatih Luiz Felipe Scolari serta Gilberto Madail, Ketua Federasi Sepakbola Portugal saat itu. Saya kira, keberkahan itu bukan hanya untuk Martunis saja tetapi juga memiliki bangsa Indonesia yang sedang kena musibah yang luar biasa saat itu.

Kita yakin, Martunis tidak pernah membayangkan apa yang semua telah terjadi. Termasuk peristiwa Tsunami itu sendiri. Hanya karena saat musibah itu kebetulan dia menggunakan replika baju nasional Portugal sehingga muncul berbagai simpatik dari pesepakbola dunia asal Portugal yang notabene bintang-bintang top dunia. Bahkan pemain bintang itu sangat berkeinginan bertemu langsung dengan Martunis. Bahkan Cristiano Ronaldo saat itu mengundang Martunis untuk menyaksikan langsung ke Inggris menyaksikannya berlaga di MU. Sebagaimana yang dikutip Waspada Online WASPADA Online/22 Jan 05 09:17 WIB, Christian Ronaldo menawari Martunis untuk menginap di rumah Ronaldo di Inggris guna menyaksikan pertandingan klub elite Liga Primer tersebut. Kemudian tidak lupa tawaran seperti itu juga datang dari kapten timnas Portogal, Luis Figo.


foto martunis bersama pelatih portugal
foto martunis bersama pelatih portugal


Luis Figo sendiri berkomentar pada harian Correio da Manha, sebagaimana dikutip Kaltim Post (Kamis, 2 Juni 2005): “Ini adalah kisah yang luar biasa. Untuk menemukan seorang anak yang selamat setelah berhari-hari tidak makan, terlebih lagi mengenakan kostum timnas Portugal, adalah sesuatu yang mendekati mukjizat. Saya akan melihat apa yang saya dapat lakukan karena saya juga ingin membantu,”


foto martunis bersama pelatih portugal
foto martunis bersama pelatih portugal

Kenangan termanis Martunis dengan sosok Luis Figo yang saat ini datang ke Indonesia adalah saat saat Portugal menjajal tim nasional Slovakia pada lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2006 di Lisbon, di mana kapten tim dijabat Luis Figo. Menurut berita, Luis Figo menggandeng seorang tamu spesial asal Indonesia, yaitu seorang bocah yang ditemukan selamat dari terjangan gelombang tsunami di Banda Aceh silam, bernama Martunis. Saya kira, siapapun yang berkesempatan seperti itu akan menjadi kenangan yang tidak mungkin terlupakan.
Sekarang martunis sudah semakin beranjak dewasa. 


Baca Juga

0 Response to "Foto dan Biodata Martunis Anak Angkat Ronaldo Asal Aceh"

Posting Komentar